Move app to SD card adalah aplikasi yang memungkinkan Anda melakukan tepat seperti yang dikatakan namanya, yaitu memindahkan aplikasi yang telah Anda instal di peranti ke kartu SD. Satu-satunya persyaratan yang dibutuhkan adalah akses root ke peranti Anda. Ini sangat penting, jika Android Anda tidak di-root, Anda tidak dapat menggunakan aplikasi ini.
Dari antarmuka Move app to SD card, Anda dapat menyortir semua aplikasi yang telah terinstal berdasarkan beberapa spesifikasi berbeda. Fungsi yang paling berguna mungkin adalah penyortiran apliikasi berdasarkan ukuran. Dengan demikian, Anda dapat memindahkan aplikasi-aplikasi yang berukuran paling besar ke kartu SD.
Move app to SD card adalah aplikasi yang sangat berguna jika Android Anda memiliki slot kartu SD. Dengan aplikasi kecil ini (hanya 2 megabita), Anda dapat mengelola penyimpanan peranti dengan nyaman dan menyeluruh.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 5.0 ke atas
Komentar
Indah
Saya tidak mengerti dalam bahasa Inggris, tolong terjemahkan ke dalam bahasa Spanyol ok. Terima kasih.
Aplikasi bagus!